Jumat, 17 April 2009

Malam Berinspirasi...













Hitam gelap mendekap bumi…

Rembulan bersembunyi dibalik selambu langit…

Jiwaku berlari menembus ruang imajinasi….

Menyusuri pantai kehidupan suatu masa inspirasi….

Dimanakah isi?dari setiap keadaan penghias bumi….


Pengetahuan mencari disetiap mega rimba….

Menepis setiap belukar dalam pekerti…

Jiwaku berontak akan demokrasi….

Berteriak teriak menyuarakan realisasi…

Baik buruk bercampur menjejali ruang di hati….

Dimanakah aku?sejatinya rasa manifestasinya Gusti…

.

Raga adalah bumi dari setiap jiwa…..

Tempat jasmani, nafs serta ruh bersemayam…

Berbentuk manusia inti sari daya….

Berisi segenap asa dan masa…

Pembentuk peradaban dan budaya untuk dunia…

Dimanakah Rasa?yang membedakan antara manusia dan benda…

.

Tahukah engkau raga….

Mati adalah nyata…

Waktu adalah kepastian akan sesuatu….

Kenapa kesombongan kau damba…

Bahwa tanah akan menjadi tempat pusara …

Bagi inti sari dunia yang menyata……


Tahukah engkau jiwa…..

Hidup adalah nyata…

Bukan hidup kalau tersentuh mati….

Karena mati hanya ada di bumi…

Waktu adalah keadaan berkontemplasi…

Mencari diri yang benar benar sejati…

Karena hidup adalah hakiki….

Tiada akhir walau dunia ini berakhir…

.

Tahukah engkau ruh…

Mengingatlah dengan Khafi…

Jangan kau berteriak tanpa isi…

Walau kulitnya emas sekalipun…

Tapi tiada harga dibanding kesadaran….

Karena lubb adalah no mind…

Bisa tidak berbahasa atau tanpa bahasa…

Karena penghayatan atas kehadiranNya adl isi segala ilmu dan agama……


Tidak ada komentar:

Posting Komentar